Senin, 05 Desember 2011

Elegi Ritual Ikhlas III: Persiapan Teknis


Aspek Ontologi
Allah SWT  berfirman dalam  Surat Al-Hujurat : 13,"Wahai manusia, sesungguhnya telah Kami ciptakan kamu sekalian (manusia) dari seorang laki-laki dan seorang perempuan. Dan telah Kami jadikan kamu sekalian (manusia) berbangsa-bangsa dan bersuku-suku, agar kamu saling mengenal. Sesungguhnya yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah ialah yang paling bertaqwa. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui, lagi Mahateliti”. Ayat tersebut memberitahukan bahwa yangg membedakan derjat manusia di mata Allah hanya karena ketaqwaannya. Dengan demikian tidak alasan bagi manusia untuk bersikap diskriminatif atau memandang rendah seseorang karena kondisi sosial-ekonomi, kondisi fisik, dan lain-lain yang sifatnya material.

Aspek Estimologi
Salah satu pengertian taqwa: “Hendaklah Allah tidak melihat kamu berada dalam larangan – larangan -Nya dan tidak kehilangan kamu dalam perintah – perintah-Nya” Olen sebab itu tunaikanlah segala bentuk kebaikan dengan ikhlas dan mengharap ridho-Nya, setiap kabaikan akan ada pahalanya, tinggalkan seluruh perbuatan dosa baik dosa – dosa kecil maupun dosa – dosa besar. Kemudian zuhudlah terhadap dunia.  

Aspek Aksiologi
Zuhud terhadap dunia adalah jalan untuk mendapatkan keridhoan-Nya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar